Jual alat untuk menambang bitcoin - that can
Cara Main Bitcoin Dalam 6 Langkah
Seiring dengan harga Bitcoin atau mata uang digital yang meningkat tajam dan berhasil meraih harga di ratusan juta semakin banyak orang yang penasaran soal apa itu Bitcoin dan bagaimana cara main Bitcoin.
Cara bermain Bitcoin
Bagi yang baru mengenal Bitcoin atau mata uang kripto, pasti bingung cara bermain Bitcoin. Tenang, kamu bukan satu-satunya yang bingung kok. Ada banyak cara bermain Bitcoin. Beberapa di antaranya adalah sebagai berikut:
1. Daftar Exchange Terbaik
Kamu harus melakukan registrasi pada sebuah platform exchange (bursa). Kalau kamu masih bingung exchange Bitcoin Indonesia mana yang cocok buat kamu, coba platform bursa yang sudah terdaftar di Bappebti.
Setelah registrasi, kamu diharuskan melakukan proses KYC atau Know Your Customer. Dalam proses ini, kamu harus meng-upload foto KTP dan juga foto pribadi kamu.
Proses ini dibutuhkan untuk mengamankan akun dan menghindari adanya penipuan atau akun-akun fiktif.
Setelah mengupload dokumen-dokumen yang diperlukan, akun kamu akan diverifikasi dalam waktu 1Γ24 jam oleh platform exchange.
2. Beli Bitcoin
Jika kamu sudah daftar dan deposit di bursa terbaik, maka cara main Bitcoin selanjutnya adalah beli Bitcoin.
Keuntungan bisa di dapatkan ketika kamu membeli Bitcoin di harga rendah, kemudian menjual Bitcoin saat harganya sedang naik.
Baca juga : Cara Beli Bitcoin Mudah Untuk Pemula
3. Trading Bitcoin
Trading adalah proses perdagangan Bitcoin. Dalam trading ada beberapa strategi atau cara yang diperlukan. Berikut cara-cara trading yang bisa kamu lakukan:
Hodl
Setelah kamu membeli Bitcoin, kamu bisa menyimpan BTC sebagai investasi jangka panjang atau yang biasa disebut dengan Hodl
Day Trading
Ketika kamu melakukan jual-beli Bitcoin dalam hari yang sama. Kamu harus mengawasi pergerakan harga BTC agar bisa mengetahu kapan saat yang tepat untuk membeli dan menjual Bitcoin.
Baca juga : Cara trading Bitcoin untuk pemula !
Pump and Dump
Kamu bisa membeli BTC dengan jumlah yang sangat banyak untuk mempengaruhi harga Bitcoin dan menjualnya ketika harganya sudah naik. Biasanya para whales atau investor besar yang menggunakan metode ini
4. Jual Bitcoin
Langkah setelah beli dan kamu merasa sudah mendapatkan untung. Kamu bisa langsung menjualnya di bursa tempat kamu mendaftar.
Dari proses jual ini hasilnya bisa kamu tukarkan ke rupiah untuk membeli kebutuhan sehari-hari.
Baca juga : Cara Menjual Bitcoin Untuk Pemula
5. Mining Bitcoin
Mining adalah salah satu cara untuk mendapatkan Bitcoin. Mining adalah cara menambang Bitcoin dengan memecahkan persoalan matematika yang rumit.
Penambang Bitcoin disebut miner, setiap miner berhasil memecahkan persoalan matematika yang rumit mereka akan mendapatkan Bitcoin sebagai reward.
Baca juga: Masih Untungkah Mining Bitcoin di 2021 ?
Menambang Bitcoin termasuk proses yang sulit dilakukan, karena kamu harus memahami komputer, mampu memecahkan soal matematika yang susah dan memiliki alat mining yang mumpuni.
Jika kamu tertarik untuk main Bitcoin dengan mining, kamu bisa melakukan solo mining atau mengikutin mining pool yang lebih mudah.
Baca juga: 8 Mining Pool untuk Mining Bitcoin dan Ethereum 2021
6. Bitcoin Gratis atau Airdrop
Siapa yang suka gratisan? Percaya atau enggak, kamu bisa dapetin BTC secara gratis lho. Bitcoin gratis ini seringkali disebut sebagai aridrops.
Tapi, kamu harus hati-hati terhadap penawaran Bitoin gratis ya, sebab saat ini semakin sulit menemukan airdrop yang berhadiah Bitcoin karena harganya yang sudah sangat mahal dan jumlah Bitcoin yang terbatas yakni hanya 21 juta.
Baca juga : 15 Cara Mendapatkan Bitcoin Gratis
Itu dia cara bermain Bitcoin, agar main Bitcoin kamu mendatangkan keuntungan pastikan kamu sudah melakukan riset dan mengetahui segala risiko dan keuntungannya, ya. Selamat bermain Bitcoin
- π Bagaimana cara main bitcoin ?
Bisa dengan jual-beli, mining, dan trading dengan beberapa strategi
- π Apa strategi dalam bermain bitcoin ?
Hodl, Day Trading, dan Pump and Dump adalah beberapa strategi trading bitcoin
- βοΈ Bagaimana cara bitcoin bekerja ?
Bitcoin beroperasi sebagai jaringan peer-to-peer
- π Dari mana saya bisa memperoleh bitcoin ?
Bitcoin bisa diperoleh melalui exchange atau bursa favoritmu
- π Bagaimana cara beli bitcoin ?
Bitcoin bisa dibeli melalui exchange atau bursa favoritmu
- π° Bagaimana cara menjual bitcoin ?
Jual Bitcoin bisa melaui exchange crypto atau face-to-face dengan pembeli bitcoin.
- π Apakah bitcoin bisa didapat secara gratis ?
Bitcoin bisa didapatkan secara gratis dengan berbagai cara.
- π Bagaimana trading bitcoin ?
Trading bisa dilakukan dengan berbagai cara. Selengkapnya bisa baca artikel berikut
-
-